Sabtu, 15 November 2014

CATERING HARIAN NON MSG BANDUNG



MSG  (Monosodium Glutamat)  

MSG? Saat ini semua orang sudah faham dengan istilah tersebut. Bahan yang sering disebut penyedap rasa, vetsin, atau micin itu saat ini sudah banyak digunakan.
sesuai namanya, MSG ini adalah garam yang terbentuk dari sodium dan asam glutamat. Asam glutamat ini sendiri adalah salah satu asam amino yang paling lazim ditemui dalam berbagai protein.

Glutamat memiliki keunikan sifat, yaitu dapat membuat molekul-molekul dari makanan yang kita makan melekat lebih kuat di lidah. Tentu saja, molekul makanan yang melekat lebih kuat di lidah akan “dibaca” oleh reseptor rasa yang ada di lidah tersebut sebagai rasa yang lebih kuat juga.

Menurut orang Jepang, tingkah si glutamat tersebut memberikan efek rasa yang unik di lidah.  Inilah yang membuat rasa makanan tersebut menjadi lebih kuat dan lebih sedap.
Lalu apakah bahayanya MSG bagi kesehatan?  sebenarnya masih banyak perdebatan mengenai hal ini. Banyak yang meyakini bahwa MSG menjadi biang keladi dalam sekumpulan gejala penyakit yang terjadi setelah kita memakan makanan tertentu.

Banyak pula yang meyakini bahwa MSG berbahaya bagi otak dan dapat menyebabkan kanker. Benarkah demikian? Sampai saat ini belum benar-benar terbukti bahwa MSG adalah biang bagi semua penyakit di atas.

Yang jelas, MSG ini aman bagi tubuh manusia bila dikonsumsi dalam jumlah yang wajar. Akan tetapi  kadar wajar tiap orang itu memang berbeda-beda. Ada beberapa orang yang sensitif terhadap MSG sehingga sedikit kadar MSG saja sudah menyebabkan gangguan kesehatan bagi tubuhnya, namun ada pula yang tidak sensitif.
Jadi memang sebaiknya MSG ini jangan dikonsumsi berlebihan.

KAMI MELAYANI CATERING HARIAN KELUARGA / ANAK KOS/ KARYAWAN / INSTANSI DI BANDUNG.
Menu variatif, harga terjangkau dan NON MSG.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar